RESEP IKAN SALEM BUMBU TOMAT

Diposkan oleh Hamba Allah

Resep Ikan Salem Bumbu Tomat
Berikut kreasi sederhana mengolah ikan salem yang enak menjadi menu makan keluarga sehari-hari.

RESEP IKAN SALEM BUMBU TOMAT
Bahan dan Bumbu :
  • ½ kg ikan salem, bersihkan, potong2 dan cuci, goreng setengah matang
  • 400 ml air
  • 1 sdt gula pasir
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica
  • bumbu penyedap secukupnya
  • 1 buah bawang bombay, iris
  • 1 ruas jahe, digeprek
  • 1 ruas lengkuas, digeprek
  • 3 buah cabai merah besar, iris
  • 2 buag tomat, potong kecil2
  • 6 butir bawang merah, iris
  • 4 siung bawang putih, iris
  • minyak goreng
CARA MEMBUAT IKAN SALEM BUMBU TOMAT :
  1. Tumis bumbu yang diiris, jahe dan lengkuas sampai harum. Masukkan ikan dan beri air.
  2. Masukkan tomat, garam, gula, merica dan penyedap. Masak di atas api kecil sampai bumbu meresap, angkat dan sajikan.


Related Posts